Pages

Jan 13, 2010

Lagi Tidak Bisa Komentar Dengan Indosat Dan Mozilla

Hari ini pertama buka blog lagi karena beberapa hari lalu koneksi Indosat 3G sedikit terganggu karena sinyalnya lumayan parah jadi males deh buat buka-buka blog. Setelah membuka blog tentu saja melihat komentar-komentar yang masuk siapa tahu ada yang perlu dijawab, setelah itu saya coba mengunjungi balik yang komentar diblog ini. Kunjungan balik pertama dengan tujuan ke blog bumenpulsa setelah membaca salah satu artikelnya kemudian hasrat untuk berkomentar pun muncul. Oppps tapi apa daya dengan Indosat 3G + Mozilla Firefox ternyata hari ini sedang "Buta Huruf" karena berkali-kali coba berkomentar selalu gagal. Lihat gambar dibawah:

Karena yakin isian sudah benar maka saya "Klik" tombol "Kirim" uppps tapi ternyata masih salah juga, seperti ini tampilannya : 


Ada-ada aja penyakitnya ni Indosat + Mozilla kalau sebelumnya saya tidak bisa berkomentar pada blog, sekarang selalu salah mengisi kode seperti terlihat pada gambar-gambar diatas, walau jawaban / kode sudah benar tetap saja selalu dianggap salah. Apa ada yang mengalami hal serupa dengan saya ?... Komentar akhirnya dapat dilakukan setelah menggunakan Opera 10 dan koneksi Indosat yang saya pakai yaitu Indosat 3G (Matrix), walau sebetulnya penasaran mencoba berkomentar dengan merubah proxy terlebih dahulu tapi saya takut pemilik blog mengira saya spammer karena berkomentar dobel-dobel. Karena biasanya setelah merubah proxy walau masih menggunakan browser Mozilla + Indosat 3G browsing jadi lancar begitu juga berkomentra walau resikonya kadang menjadi leboh lemoooot.

10 comments:

alamendah said...

(maaf) izin mengamankan PERTAMA dulu. Boleh kan?!
Paling sebel kalau koneksi bermasalah. Ternyata bisa pilih2 pasangan juga, ya?

admin said...

@alamendah, iya ni ga tau Indosat emang kayanya musuhan sama mozilla, hari ini mau komen dibeberap blog gagal terus

liudin said...

wah saya sering mengalami koneksi bermasalah akhir-akhir ini.

liudin said...

belum selsesai mas, klo saya make telkomflash, ada tips nggak. soalnya baru beberapa hari ini saja terjadi. nyoba pake punya teman ternyata ga' apa-apa, jadi apakah modem saya yang bermasalah?

irvan said...

@liudin, pake modem apa tipenya
terus nyobanya dilokasi dan dengan PC yg sama ga

ugo said...

Salam kenal sob...trims telah berkunjung ke web sy.sekarang2 ini emang indosat sering bermasalah, temen pakek im2 juga mengalami koneksi yg kurang stabil saat cuaca buruk seperti ini....cuaca buruk sangat berpengarug pada indosat keknya,...

irvan said...

@Ugo, sama2 mas.
Iya mungkin karena cuaca, ditempat sy juga minggu lalu parah sinyal sering ilang tiba2

harto said...

ini salah satu penyebab terhambatnya silaturahim karena banyaknya koneksi yang bermasalah, seperti akhir2 ini masalah ShotMix. smg tidak terulang lagii

oan said...

masalah kita sama bos, ndak bisa pos komen. Untuk mozilla memang sebaiknya setingan di blog kita kudu dirubah.log in dulu ke blogger pake ID kita, masuk ke pangaturan >> komentar>>penempatan formulir komentar pilih halaman penuh. Biasanya mau. Tapi kalau masih bandel komen aja pake IE, bisa kok

jasmine said...

aku pakai mozilla jadi nggak bisa komen n bkin stat di FB