Pages

Sep 19, 2009

Apakah Google Datacenter Down

Setelah mengamati tools yang disediakan oleh beberapa situs untuk cek pagerank, ternyata menghasilkan angka yang berbeda, misalnya saat saya lihat di mypagerank.net dan prchecker.info ternyata kedua situs ini kadang memperlihatkan hasil yang berbeda dalam pengecekan pagerank.

Hal yang membuat saya tertarik mempelajari pagerank adalah karena saya ingin mengetahui lebih jauh bagaimana sebetulnya google menghitung pagerank suatu situs, karena banyak teori tentang pagerank hanya membuat saya bingung.

Hari ini saya kembali terkejut karena hasil cek pagerank ternyata berbeda-beda dan akhirnyapsaya coba telusuri lagi beberapa situs yang menyediakan layanan cek pagerank, dan pilihannya jatuh pada iwebtool.com dan linkvendor.com alasan saya pilih 2 situs ini karena mereka menyediakan pengecekan dari beberapa datacenter google yang berdeda, dan hasilnya adalah :

Cek PageRank dengan iwebtool

cek pagerank
Hasil cek pagerank iwebtool


Ternyata iwebtool memperlihatkan bahwa datacenter sedang down dengan demikian pagerank tidak dapat dicek.

Cek PageRank dengan linkvendor

pagerank checker
Hasil cek pagerank linkvendor


Ternyata situs ini menyajikan hasil yang berbeda, karena datacenter yang digunakan berbeda pula, jika dilihat yang saya beri tanda merah distu tampak bahwa pagerank blog ini masih ada yang bernilai 1 tidak 0 semua.

Rasa pensaran dan bingung belum hilang akhirnya saya coba tes dengan addons mozilla yaitu seoquake dan ini hasil pagerank untuk blog kamar360

seoquake
Hasil cek pagerank seoquake


Terlihat pada gambar bahwa pagerank blog ini masih terbaca 1, huh makin lama makin penasaran, akhirnya cari wangsit sana sini dan dapet ide buat bikin tools sendiri dengan C#.net 2005, dengan membuat program sederhana untuk cek pagerank yang masih berbasis console (DOS), maka saya coba bandingkan lagi dan hasilnya adalah:

c# pagerank checker
Tools saya buat dengan C#.Net 2005

Datacenter yang saya pakai untuk tes pagerank yaitu www.google.com(entah IP yang dipakai berapa), dan 209.85.129.69 (ini salah satu datacenter google yang dipakai untuk cek pagerank yang berlokasi di US)

Akhirnya saya tahu penyebab beberapa wigetd/tools cek pagerank bisa menampilkan hasil yang berbeda, karena mereka menggunakan datacenter yang berbeda pula, dan apakah benar datacenter google sedang down seperti yang diperlihatkan situs iwebtool.com ?, entahlah tapi menurut info yang saya baca, google memang pernah mengalami gangguan terutama pada januari 2008 yang sangat berakibat pada pengguna blogspot.com.
Ini petikannya:
Thursday, January 17, 2008

This afternoon, many blogs showed the error bX-uxu3fu for about two to three hours. This was caused by a bug in our latest release that affected highly-customized Layouts templates. We noticed the problem as soon as the release finished deploying, and worked quickly to find and fix the bug.

We apologize to the bloggers and readers of the affected blogs.
sumber google


Penelusuran tentang pagerank saya lakukan karena pagerank blog ini melorot dan beberapa kali saya melihat hasil yang berbeda terutama pada blog yang memasang wigdet dari mypagerank.net dan prchecker.info.

Apapun alasan ngeblog rasanya bukan hal yang salah jika mempelajari SEO, Pagerank, Alexa Rank pada prinsipnya memiliki pengetahuan lebih bukanlah suatu hal yang merugikan, saya sendiri awalnya ngeblog karena sering ditanya temen2 cara membuat blog atau memasang banner pada blog dan akhirnya mulai tertarik mempelajari blog lebih jauh, bukan sekedar menulis dan ditinggalkan

6 comments:

Blog Kesuksesan Hidup said...

Artikel yang sangat berkualitas, informasi yang diberikan disini luar biasa sahabat...

Saya jadi lebih memahami mengapa masing-masing layanan penyedia PR checker bisa berbeda... Ternyata faktor penyebab terbesarnya adalah karena mereka juga menggunakan data center yang berbeda..

Makasih sudah berbagi... Tetaplah berbagi sahabat :)

Sukses Selalu...

Aneka Tips said...

Walaupun pagerank melorot tetap semangat. Ajukan request consideration ke google webmaster aja kalau melorot.

andif said...

ngebloglah dengan eiang gembira :)

Laptop Murah said...

Aq sdh coba, hasilnya masih Nol (0)..

Laptop Murah

ronny said...

very creative ... cool

Kerja Keras | Dev said...

alhamdulillah blog saya udah kembali ke pagerank semula mas irvan, kayanya memang data center googlenya yang lagi down :)